Baru Saja Lahir ( Kembali )

Orang Jaringan
0

 

 


 Seharusnya ilmu yang sudah di pahami bisa berdampak dalam kehidupan kita secara nyata,bukan lagi retorika fana seperti hal nya asap.Menulis ternyata membutuhkan energi yang sebenarnya tidak sebesar kita mengayuh becak dengan penumpang penuh,tetapi berteori dalam alam pikiran sepertinya lebih kita sukai dari pada menuliskan ke dalam sekedar artikel.

Banyak waktu yang kita sia-siakan dan kita hanya merenung dan berencana tanpa tindakan nyata untuk mengganti waktu yang terbuang.Tulisan ini mungkin hanya gambaran betapa malasnya saya sebagai orang yang paham ilmu tapi tidak melaksanakan pengetahuan yang kita dapat seara pener,kata orang jawa.Saya belajar blogging sudah dari 2010,baru belakangan ini saya mulai tulisan-tulisan yang semoga bermanfaat bagi pembaca,seolah baru tersadar bahwa waktu selama ini tidak cukup untuk menyiapkan energi sekedar menjadi penulis blog.

Belajar adalah sesuatu yang harus kita perjuangkan,terkadang itu membutuhkan lebih banyak materi dan waktu.Tetapi menjalankan atau meng amalkan ilmu yang sudah di dapat seharusnya menjadi lebih dari sekedar untuk kepentingan penyimpanan di kepala kita.Ilmu seharusnya bisa menjadi lebih berkembang dan berevolusi,itulah inti perdaban kita sebagai manusia.Salah satunya tentu dengan membagikannya lagi.Catatan kali ini mungkin hanya sekedar refleksi dan bahan perenungan saya.Betapa banyak waktu yang telah terlewat tanpa kita meninggalkan sesuatu,seolah pengetahuan kita sangat mahal sehingga kita enggan rugi membagikannya.

Semoga kita selalu di beri kekuatan untuk selalu update dan up to date dalam berbagi ilmu pengetahuan.Blog ini adalah catatan offiial dari channel youtube "orang jaringan".Beberapa konten yang membutuhkan catatan,kode, akan kita ulas dalam artikel di blog ini.


Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top